Manado.suara.com - Selama belasan tahun, Mulan Jameela selalu dituduh oleh banyak netizen sebagai sosok yang bertanggung jawab dalam hancurnya rumah tangga Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Pasalnya, Mulan dituding menjadi orang ketiga dalam hubungan pernikahan pasangan musisi itu.
Hujatan demi hujatan seakan tak henti diarahkan kepada ibunda Safeea Ahmad tersebut. Seolah-olah, dia adalah satu-satunya yang patut disalahkan atas kandasnya bahtera pernikahan Ahmad Dhani dan Maia Estianty.
Namun, pada tahun 2021 lalu, Ahmad Dhani menyingkap tabir yang menutup kasus perceraian Ahmad Dhani dan Maia Estianty belasan tahun silam.
Ahmad Dhani dengan lugas mengungkapkan segala dosa yang pernah dilakukan oleh mantan istrinya, Maia Estianty, tanpa menyisakan kecuali.
Ahmad Dhani menegaskan bahwa perceraian mereka berdua tidak dapat lepas dari kesalahan yang dilakukan oleh Maia Estianty di masa lalu.
Baca Juga:Menangis, Mulan Jameela: Dibilang Ayah sama Mama Udah di Neraka Gara-Gara Kelakuan Saya
Alasan yang mendasari pernyataan tersebut adalah bahwa jika Maia Estianty benar-benar tanpa cela, maka hak asuh anak-anak mereka, Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani, pasti akan diberikan kepada Maia Estianty.
Selain itu, Dhani juga membuka tabir mengapa Maia Estianty tidak mendapatkan pembagian harta gono-gini saat mereka bercerai.
Baca Juga:Bukan Cuma 2 Rumah Ahmad Dhani, Maia Estianty Juga Inginkan 2 Mobil dan Studionya
Ahmad Dhani secara rinci mengungkapkan pandangannya melalui pesan teks yang dia sampaikan kepada media bulan Agustus 2021 silam.
Dalam pesannya, Dhani menulis, JIKA MENURUT MAJELIS HAKIM TINGGI PENGADILAN AGAMA Maia itu adalah istri yang BERSIH DARI KESALAHAN, maka pasti Maia mendapatkan 2 HAK yang dia tuntut selain Tuntutan CERAI, Yaitu 1. HAK ASUH ANAK dan 2. HARTA GONO GINI".
Namun, Dhani menambahkan bahwa kedua tuntutan tersebut tidak dipenuhi oleh majelis hakim tertinggi.
Dhani menjelaskan bahwa hal tersebut terjadi karena tim pengacaranya berhasil membuktikan adanya kesalahan dan dosa yang pernah dilakukan oleh Maia sebagai seorang istri, melalui proses persidangan.
“Karena pengacara ADP (Ahmad Dhani Prasetyo) berhasil membuktikan kesalahan dan dosa Maia sebagai istri," lanjut Dhani.
Sebagai konsekuensinya, perceraian antara Maia dan Ahmad Dhani berlangsung cukup lama, mencapai enam tahun lamanya.